#SAHABATKOREA - Membangun Motivasi dan Belajar dari Drama "Twenty Five Twent One"!
Saat ini, tentunya banyak khalayak umum yang sudah tidak asing lagi dengan drama korea atau yang kerap disingkat drakor bukan? Berbagai genre dan alur kini semakin beragam tayang di berbagai platform streaming online kita bersama. Beberapa drama terkadang menjadi pusat perhatian bagi kita bersama untuk ditonton karena mengangkat alur cerita yang menarik untuk diikuti, salah satunya adalah drama Twenty Five Twenty One!
Sumber: Google (Cast 2521) |
Drama Twenty Five Twenty One sempat menjadi drama yang selalu ditunggu-tunggu bagi kita semua dengan jadwal tayang setiap Sabtu-Minggu. Drama yang menceritakan tentang persahabatan antara lima orang ini menyuguhkan berbagai kisah menarik disaat mereka menjalani masa mudanya. Dengan mengangkat latar tahun 90'an, drama ini berhasil memberi bekas kepada para penontonnya. Kalian yang pada menontonnya, pada berhasil move on tidak? Kalau saya tentu tidak, hiks.
Banyak sekali hal yang dapat dipelajari dari drama ini. Dengan pemicu alurnya yaitu terjadinya krisis ekonomi 1998 yang melanda berbagai negara di dunia kala itu membuat keluarga Baek Yi Jin yang diperankan oleh Nam Joo Hyuk mengalami jatuh miskin sehingga ia harus putus kuliah dan mencari pekerjaan. Juga, harus berhentinya Na Hee Do yang diperankan oleh Kim Tae Ri dalam beranggar di sekolahnya membuat dia harus mencari sekolah lain yang mendapatkan subsidi dalam menjalankan pelatihan anggar. Perjalanan mereka dibumbui semakin menarik dengan hadirnya sahabat-sahabat mereka, yaitu Ko Yu Rim, Ji Seung Wan, dan Moon Ji Ung.
Kisah cinta, perjuangan, persahabatan, kegagalan, dan komedi bercampur di drama ini yang cocok sekali untuk menemani kita bersama dikala sedang ingin refreshing dengan menonton drakor. Juga tidak kalah penting, drama ini akan mengajak kita mengejar mimpi kita dengan semangat yang sangat membara dari sosok Na Hee Do beserta teman-teman semuanya dalam mengejar impiannya. Akan tetapi, juga harus siap untuk diajak roller coaster bareng dengan alurnya yang terkadang seru sekali, tetapi tiba-tiba harus mengusap air mata.
Sumber: Google (Album 2521 that I bought it too!) |
Drama ini sederhana, tentang kehidupan lima persahabatan yang mengalami banyak hal bersama di usia muda mereka. Berbagai hal tersebut tentunya sangat relate untuk kita bersama memahami tentang usia muda kita. Oleh karena itu, mari untuk teman-teman semuanya yang belum menonton drama tersebut, wajib banget nonton! Bagi yang sudah menontonnya, tentu drama ini sangat berkesan bukan? Bahkan, bagi saya ini drama terbaik sejauh ini bagi saya sehingga membuat saya membeli berbagai merchandise drama ini, hiks! Juga, berbagai motivasi saya dapatkan dari drama ini, terutama dari semangat Ji Seung Wan sebagai sosok yang cerdas dan berpegang teguh atas pendiriannya. Kalau kalian, siapa nih karakter favoritnya?
SUPPORTED BY:
Sahabat Korea 2022 by Korean Embassy for Indonesia