DAY 3 - Sering rasanya malas melanda dikala kita gak melakukan apa-apa. Yang padahal mimpi kita itu tinggi banget dan butuh perjuangan. Tapi kita masih duduk diam saja tanpa melakukan usaha, rebahan. Saat-saat karantina seperti ini adalah waktu yang tepat banget untuk kita jauh lebih ekstra menggapai mimpi. Namun pada faktanya kita jadi tim rebahan, ya gak sih? Malas untuk berproduktifitas. Tunggu waktu nyesal aja ntar. Duh, ngereminder banget.
Susah rasanya menghilangkan berbagai kemalasan karena begitu nyaman dengan rebahan. Ketika mau bergerak seakan magnet rebahan itu ekstra banget nariknya. Apalagi kalau ditemani dengan handphone, wkwk. Tapi udahan dah rebahannya, sadar bahwa ada mimpi yang harus diraih. Karena semuanya butuh usaha. Untuk menghilangkan kemalasan untuk belajar dan berproduktifitas dikala rebahan ialah dengan mengingat motivasi. Baik itu dari dalam diri sendiri maupun orang lain. Supaya makin semangat untuk meraihnya dan berhenti rebahan. Siapa sih motivasiku?
Najwa Shihab
Sosok jurnalis yang jadi panutan banyak orang banget sih beliau ini akan kenetralan dan keindependenannya dalam mengatasi berbagai isu-isu dalam negeri. Serta yang jelas beliau panutanku banget sejak dulu. Berbagai kata-katanya ngejleb banget membahas berbagai isu.
Alm B.J. Habibie
Berbagai perjalanan hidup beliau sangat menginspirasi kita semua. Kecerdasannya dalam berpikir dan mengabdi pada negeri tak dapat dipungkiri sangat berarti. Sudah sepatutnya kita anak muda meneruskan perjuangan beliau dan pahlawan-pahlawan kita bukan?
Jerome Polin
Dibalik kekonyolannya ya jelas sosok Jerome orang yang cerdas banget, apalagi soal matematika. Keambisannya dalam belajar yang dishare melalui sosial media membuat aku secara pribadi nyadar banget untuk tidak menyia-nyiakan waktu. Karena ada masa depan yang harus diraih bukan?
Maudy Ayunda
Siapa sih yang gak kagum dengan kepintarannya? Sosok penyanyi dan aktris namun hingga kini sangat peduli dengan pendidikan dan berbagai isu-isu pendidikan yang ada. Hingga kegalauannya yang bukan tentang mie goreng atau mie rebus malahan S2 di Harvard atau Stanford. Menjadi seperti beliau adalah impian, bisa terwujud kalau memang usaha.
Taylor Swift
My Queen! wkwkw. Sejak SD udah ngefans banget dengannya. Tapi untungnya kini gak terlalu hanya sekedar penikmat karya. Sosok penyanyi yang gak suka buat skandal tapi diskandal-skandalin, cuma tetap aja menang dan berhasil membuktikan kalau dia gak salah.
Pada akhirnya, semua itu tentang seberapa kuat kita membangun motivasi tersebut untuk terus berusaha meraih mimpi. Motivasi gak harus tentang mengagumi orang lain, tetapi juga lewat berbagai kalimat yang membangkitkan jiwa. Yuk semangat!